Tuesday, November 10, 2015

Pengertian Aplikasi Software





Aplikasi Software adalah suatu program yang berfungsi untuk melakukan tugas-tugas khusus yang diinginkan pengguna. Aplikasi Software memiliki banyak fungsi seperti menyelesaikan tugas, membuat presentasi, mengolah kata atau angka dan sebagainya. Aplikasi software tidak hanya ada pada perangkat dekstop saja tetapi juga ada pada perangkat mobile maupun tablet.
Aplikasi Software memiliki beberapa fungsi yaitu sebagai berikut:

1.      Sebagai Sarana Hiburan
Aplikasi software sebagai sarana hiburan mencakup banyak hal seperti bermain game, mendengarkan musik, memutar video dan sebagainya. Contohnya adalah bermain game Dota, atau memutar video melalui KMP Player.

2.      Sebagai Sarana Bisnis
Aplikasi software juga dapat dibuat menjadi bisnis salah satunya dengan menjual software secara komersial. Setiap orang yang ingin menginstal software tersebut harus membelinya, karena jika tidak membeli berarti membajak software dan dapat dikenakan sanksi hukum. Selain itu aplikasi software juga dapat digunakan untuk aplikasi bisnis seperti mengolah data, melakukan pembukuan, atau manajemen keuangan.

3.      Sebagai Sarana Edukasi
Aplikasi software juga dapat dimanfaatkan untuk kegiatan edukasi. Salah satu contohnya adalah aplikasi simulasi penerbangan pesawat. Aplikasi edukasi sekarang dapat di jumpai berbagai sekolah, terutama sekolah teknik atau kejuruan.

Aplikasi software memiliki beberapa kategori menurut kerjanya adalah sebagai berikut: 

1.      Pengolah kata
pengolah kata adalah aplikasi untuk membuat dokumen. Berguna untuk memformat teks sehingga teks terlihat lebih rapi, misalnya menggaris bawahi kalimat dan sebagainya.
2.      Pengolah Angka
Pengolah Angka adalah program yang difungsikan untuk mengolah data berupa angka, kemampuan aplikasi ini antara lain membuat tabel data, menggunakan rumus, membuat grafik/database. Contoh aplikasinya adalah Excel, Open Office Calc. 
3.      Presentasi
Software presentasi digunakan untuk membuat presentasi dalam waktu yang relatif singkat. Anda juga bisa menambahkan fitur-fitur penambah cantiknya bahan presentasi Anda.
Contoh aplikasi presentasi yang biasa di gunakan adalah Microsoft Power Point.
4.      Komunikasi    
Software ini berfungsi untuk berkomunikasi dengan dihubungkan melalui jaringan, Beberapa contoh nama software ini adalah Gmail, Yahoo Mail, Facebook Messenger, Line, BBM.
5.      Personal Information Manager
PIM sangat berguna untuk mengelola informasi pribadi, seperti tugas, jadwal, note, pengunci aplikasi. Beberapa contoh dari software ini adalah aplikasi mobile android seperti SmartLock.

"Temaseru adalah pusat Teknologi dan Informasi."

1 comment:


EmoticonEmoticon