Monday, November 30, 2015

Provinsi dengan Jumlah Jomblo Terbanyak di Indonesia

Kata “jomblo” tidak akan Anda temukan di KBBI. Akan tetapi, tanpa melihat dari kamus, hampir semua orang sudah tau apa itu jomblo. Di dunia inipun seorang jomblo juga bahkan dihadiahi taman oleh Walikota Bandung, Ridwan Kamil. Entah karena banyaknya jomblo di kota tersebut sehingga mendapatkan hadiah Taman Jomblo yang berada di bawah Jembatan Pasopati? Baiklah berikut ini merupakan provinsi dengan populasi jomblo terbesar di Indonesia seperti yang dikutip liputan6.com
 

 Provinsi dengan populasi jomblo terbesar

Seperti menurut hasil di atas Sumatera Utara menempati urutan teratas soal ini, baik laki-laki maupun perempuan sama saja Sumut adalah provinsi populasi jomblo tertinggi di Indonesia mungkinhal ini ada kaitannya dengan salah satu prinsip hidup mereka yaitu pantang menikah sebelum hidup mapan. Di Sumut dengan rata-rata nya yang di atas 8.5% di ikuti Jawa Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat, Aceh, Sulawesi Selatan, NTT, Sumatera Selatan, dan Lampung untuk yang cowoknya. Sedangkan yang cewek yaitu Jawa Tengah, Jawa Barat, Jawa Timur, Jakarta, NTT, Sulawesi Selatan, Aceh, dan Banten.


Menurut hasil survei yang diambil dari laki-laki dan perempuan berusia 18-29 tahun, bahwa hanya 8% jomblo pria dan 23% jomblo perempuan yang mempunyai tingkat pendidikan setara diploma & sarjana. Ini membuktikan bahwa banyak perempuan dengan pendidikan tinggi yang masih hidup jomblo, ada apa sebenarnya dengan mereka?
Di era Lee Kuan Yew, Singapura pernah menerapkan aturan agar pria memilih wanita untuk di nikahinya adalah perempuan dengan pendidikan tinggi bahkan pemerintah di sana akan memberikan subsidi untuk mereka. Akankah perlu hal tersebut di terapkan di Indonesia? karena miris jika melihat banyak perempuan berpendidikan tinggi di Indonesia tapi masih banyak yang menjomblo. Dari hasil tersebut sekitar 0.8% pria dan 0.9% perempuan sudah memiliki aset pribadi berupa rumah ataupun mobil. Lalu, sekitar 8.9% jomblo pria dan 6.5% jomblo wanita memiliki penghasilan yang rata-rata diatas Rp 6 juta rupiah perbulannya.

"Temaseru adalah pusat Teknologi dan Informasi."

1 comment:


EmoticonEmoticon